AppsTUTORIAL

Ukuran Aplikasi Telegram di HP Android Besar Banget? Lakukan Cara Ini!

Telegram adalah aplikasi yang serba bisa, bukan hanya fitur chat-nya yang diandalkan. Di Telegram kita punya kapasitas tak terbatas untuk menyimpan file baik di layanan pesan, pesan tersimpan, grup, ataupun channel.

Telegram bisa dijadikan alternatif penyimpanan jenis cloud untuk data-data kita.

Nah, dengan fitur-fitur yang bejibun itu, ternyata bikin ukuran aplikasi Telegram di HP Android jadi gede banget, sangat besar sehingga menghabiskan banyak kapasitas penyimpanan HP.

Di HP saya saja ukuran aplikasi Telegram ini mencapai 16 GB. Bahkan kalau melihat di Manage Apps Play Store, ukurannya 28 GB.

Ukuran kapasitas telegram besar banget ngabisin memory 0
Tampilan di Play Store

Tentu saja hal ini cukup merepotkan kalau kapasitas penyimpanan HP kita terbatas, seperti misalnya di saya yang 128GB hanya tersisa sedikit sekali.

Cara Mengatasi Ukuran Aplikasi Telegram yang Besar

Ternyata solusinya mudah saja.

Alasan kenapa aplikasi Telegram di HP begitu besar adalah karena Telegram masih menyimpan cache baik itu untuk file yang terdownload (otomatis), atau juga yang diupload ke Telegram. Seperti kita tau, demi memberikan akses yang cepat gak perlu nunggu, Telegram melakukan download otomatis untuk menjadikan file-nya offline. Biasanya pada gambar atau video yang terlihat di layar ketika kita scrolling.

Hal tersebut jelas akan memakan kapasitas penyimpanan karena file yang dijadikan offline akan masuk ke penyimpanan HP dalam bentuk cache atau temporary file.

Bukan yang didownload lalu disimpan ke galeri ya, karena kalau itu kita bisa melihat filenya.

Cache itu gak bisa kita akses file-nya dari file manager atau aplikasi galeri, hanya bisa diakses melalui aplikasi Telegram-nya.

Lalu kita apakan cache ini?

Hapus saja. Ya, cara mudah mengecilkan ukuran aplikasi Telegram adalah dengan menghapus data cache Telegram.

Loh, bukannya akan menghapus file-nya dari Telegram?

Tidak. Yang dihapus adalah file offline sementara. Sedangkan file yang berada di Telegram (baik di pesan, penyimpanan pesan, grup, channel, dsb) itu akan tetap berada di Telegram. Kecuali kita hapus melalui Telegram-nya.

Begitu juga file yang sudah kita download dan kita simpan ke galeri, itu gak ikut kehapus karena bukan termasuk cache.

Jadi, membersihkan cache Telegram tidak membuat file yang sudah terupload di Telegram ikut terhapus.

Suatu saat kita butuh lagi, maka buka saja aplikasi Telegram-nya, maka file akan terdownload lagi, atau kita bisa download manual kalau tidak otomatis terdownload.

Cara Menghapus Cache Telegram

Ada dua jenis langkah untuk menghapus cache Telegram secara keseluruhan.

Yang pertama melalui pengaturan HP, yang kedua melalui fitur hapus cache di Aplikasi Telegram.

Keduanya perlu dilakukan karena melakukan salah satunya hanya akan menghapus sebagian cache saja, berdasarkan pengalaman justMuha.

Begini detail caranya.

1. Hapus Cache melalui pengaturan HP Android

Ukuran kapasitas telegram besar banget ngabisin memory 1
Langkah 1

# Buka pengaturan HP (icon gear/gerigi)
# Scroll ke bawah untuk membuka pengaturan APLIKASI/ APPS
# Lalu masuk ke Manage Apps atau Atur Aplikasi
# Ada daftar aplikasi, cari aplikasi Telegram, bisa juga urutkan dulu berdasarkan ukuran untuk mudah menemukannya.

Ukuran kapasitas telegram besar banget ngabisin memory 2
Langkah 2

# Di Info Aplikasi Telegram, lihat bagian bawah ada fitur Clear Data/ Bersihkan Data
# Lalu pilih Clear Cache/ Bersihkan Cache
# Muncul pop up untuk meyakinkan, klik OK
# Selesai, kalau kita lihat di info penyimpanan atau kapasitas yang dipakai maka sudah lebih kecil, tergantung ukuran Cache.

2. Hapus Cache melalui Telegram

Ukuran kapasitas telegram besar banget ngabisin memory 3

# Buka Telegram lalu klik Baris 3 di pojok kiri atas untuk melihat menu
# Pilih Setting atau Pengaturan
# Lalu pilih Data and Storage/ Data dan Penyimpanan
# Lalu pilih Storage Usage/ Pemakaian Penyimpanan
# Akan tertera berapa MB/GB yang dipakai untuk cache
# Pilih Clear Telegram Cache/ Bersihkan Cache Telegram
# Lalu muncul detailnya, klik Clear Cache.
# Selesai

Setelah itu bisa kita cek kapasitas penyimpanan HP kita sudah lebih besar dari sebelumnya.

Suatu saat setelah kita sering membuka Telegram dan menggunakannya, maka ukuran Cache akan membesar lagi. Jika sudah terlalu besar, lakukan lagi langkah membersihkan Cache ini untuk mengosongkan kapasitas penyimpanan HP.

Semoga berhasil dan sampai jumpa di tutorial berikutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *